SMA Negeri 2 Banda Aceh berhasil meraih medali perunggu pada Event IASC (Indonesian Advance Student Competition) Tahun 2022 yang dilaksanakan oleh Braindicator Indonesia. Kali ini prestasi membanggakan tersebut datang dari ananda Syifa Muhjati siswi kelas X MIPA 2 yang telah berhasil menoreh prestasi dengan menyabet medali perunggu dengan predikat B+ dan menduduki urutan ke 136 dalam mata lomba Bidang Astronomi. Event Bergengsi yang digelar secara online ini diikuti lebih dari 500 peserta yang terdiri dari siswa-siswi terbaik setingkat SMA/MA dari seluruh SMA/MA Negeri dan Swasta yang ada di Indonesia.
Event ini awalnya diperkenalkan oleh guru pengasuh olimpiade di SMA Negeri 2 Banda Aceh dimana Syifa menjadi salah satu pesertanya. Beliau juga ikut membantu siswa yang berminat mendaftarkan diri untuk mengikuti ajang ini. Pendaftaran dimulai sejak pertengahan bulan Oktober sampai dengan pertengahan November 2022. Ujian dilaksanakan pada tanggal 20 November 2022 secara online. Peserta melakukan ujian di tempat masing masing dengan menggunakan laptop atau android dan harus didukung pula dengan sambungan jaringan internet yang baik. Ibu Ruhina,S.Pd,Gr selaku pembina Olimpiade di SMA Negeri 2 Banda Aceh mengatakan kepada Tim Humas sekolah bahwasanya ini adalah awal yang baik bagi perkembangan OSN SMA Negeri 2 Banda Aceh ke depannya.
Selain dalam bidang akademik ternyata ananda Syifa juga unggul dalam bidang non-akademik. Hal ini terbukti dari prestasinya dalam bidang menulis cerita komik yang telah diterbitkan oleh Penerbit Muffin Graphic dalam Kumpulan Komik Anak Anak yaitu Komik Next G. sebuah prestasi membanggakan tentunya di era Kurikulum Merdeka belajar dimana siswa tidak hanya dituntut untuk mampu menguasi materi pembelajaran di kelas tetapi juga dapat menghasilkan karya karya yang nantinya akan berguna bagi masa depannya.
SMA Negeri 2 Banda Aceh di bawah kepemimpinan Bapak Jamaluddin,S.Pd,M.Pd sangat mendukung dan mengapresiasi setiap prestasi yang diraih siswa siswi di lingkungan sekolah baik secara materi maupun non materi dan berusaha untuk terus membina siswa siswi untuk ke depannya semakin sukses dalam meraih prestasi baik dalam bidang akademik maupun non akademik sehingga dapat mengantarkan anak menjadi pribadi yang lebih mandiri dalam menyongsong masa depan.