Banda Aceh |Guru SMAN 2 Banda Aceh Mengikuti Kegiatan Integrasi Literasi Dan Numerasi Dalam Proses Pembelajaran Setiap Rumpun Mapel Tahun Ajaran 2022/2023 yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Aceh selama 5 hari mulai 28 Juni sampai 2 Juli 2022, di Grand Aceh Hotel, Jl. Mr. Mohd. Hasan No. 11 Simpang Surabaya, Banda Aceh, Jumat (1/07/22).
“Peserta mampu menganalisis Rapor Pendidikan Sekolah masing-masing yg merupakan hasil dari Assesmen Nasional (AN) 2021. Kemudian juga membuat perangkat pembelajaran (RPP) yg terintegrasi literasi dan numerasi di dalamnya”, ujar Bu Najwa salah satu peserta kegiatan.
Kegiatan Integrasi Literasi Dan Numerasi Dalam Proses Pembelajaran Setiap Rumpun Mapel ini dibuka oleh Bapak Kadis Pendidikan Aceh diwakili oleh Kabid Pembinaan SMA, Bapak Hamdani, S.Pd, M.Pd , pada Selasa 28 Juni 2022, yang diikuti oleh perwakilan Guru SMA/SMK dari seluruh Kab/kota se Aceh.
Dengan adanya Kegiatan ini diharapkan semua guru di Aceh dapat Menganalisis Rapor Pendidikan Sekolah yg merupakan hasil dari survei lingkungan belajar Assesmen Nasional (AN), Implementasi Literasi dan Numerasi dalam pembelajaran di sekolah, Pengembangan RPP dan bahan ajar berbasis Literasi dan Numerasi, Review soal setara AKM dan Rencana tindak lanjut kegiatan.
Penulis & Editor : Awaluddin, A.Md.